Halo temans, apak kabar? adakah yang sedang mencari laptop? sebagai bagian resolusi tahun 2026? kali ini saya akan bagikan 7 laptop asus layar OLED yang terbaik di tahun 2026 ini.
Laptop dengan layar OLED kini semakin diminati karena menawarkan kualitas tampilan yang tajam, warna hidup, dan kontras tinggi.
ASUS
sebagai salah satu produsen terkemuka menghadirkan berbagai pilihan laptop
dengan layar OLED yang cocok untuk profesional berbakat dan perusahaan yang
membutuhkan perangkat handal dan estetis.
Saat ini, teknologi layar OLED pada laptop semakin populer bagi para pengguna yang mengutamakan kualitas visual, baik untuk pekerjaan kreatif maupun multitasking harian.
Melalui tulisan kali ini, Temans bisa mengetahui detail spesifikasi dari masing-masing laptop ASUS dan bagaimana perangkat tersebut bisa menunjang produktivitas serta kebutuhan bisnis nantinya.

7 Laptop ASUS Layar OLED Terbaik 2026
Penasaran kan jenis ASUS layar OLED? oke ini dia 7 laptop ASUS layar OLED dengan spesifikasinya:
1. ASUS ZenBook 14 OLED UM3406
ASUS ZenBook 14 OLED UM3406 iini hadir dengan layar 14 inci OLED
beresolusi tajam yang menawarkan pengalaman visual yang luar biasa. Laptop ini
dilengkapi dengan pilihan RAM mulai dari 8GB hingga 32GB DDR5 SO-DIMM, cocok
untuk mendukung multitasking berat.
Penyimpanan SSD M.2 NVMe PCIe 4.0 yang cepat, mulai dari 256GB hingga 2TB, memastikan kinerja maksimal.
Dengan bobot ringan 1,29 kg dan
daya tahan baterai 63WHr, laptop ini sangat ideal untuk profesional yang
membutuhkan mobilitas tinggi. Harga ASUS ZenBook 14 OLED UM3406 mulai dari Rp
17.999.000.
2. ASUS Vivobook Go 15 OLED (E1504F)
ASUS Vivobook Go 15 OLED (E1504F) hadir dengan layar 15.6
inci OLED NanoEdge yang menawarkan kualitas visual tajam dan jernih. Ditenagai
oleh prosesor AMD Ryzen™ 5 Mobile, laptop ini juga dilengkapi dengan RAM hingga
16GB LPDDR5 5500 MHz dan penyimpanan SSD 512GB.
Dengan desain engsel 180 derajat, laptop ini memberikan
fleksibilitas dalam penggunaan. Dikenal dengan daya tahan militer, Vivobook Go
15 juga dilengkapi dengan sensor sidik jari opsional untuk keamanan lebih.
Harga ASUS Vivobook Go 15 OLED (E1504F) mulai dari Rp 8,3 juta.
3. ASUS Zenbook S 13 OLED (UX5304)
ASUS ZenBook S 13 OLED (UX5304) adalah laptop ultra-tipis
dengan ketebalan hanya 1 cm dan berat 1 kg. Laptop ini dilengkapi dengan
prosesor Intel® Core™ i7 generasi ke-13 dan grafis Intel® Iris® Xe. Layar OLED
HDR NanoEdge 13,3 inci dengan resolusi 2.8K memberikan kualitas gambar yang
tajam dan jelas.
Dilengkapi dengan RAM hingga 32GB dan penyimpanan SSD 1TB,
ZenBook S 13 OLED sangat cocok untuk produktivitas tinggi. Harga ASUS ZenBook S
13 OLED (UX5304) mulai dari Rp 21,9 juta.
4. ASUS ZenBook 14 OLED (UX3405)
ASUS ZenBook 14 OLED (UX3405) hadir dengan desain tipis dan
ringan, memiliki bobot 1,2 kg dan ketebalan 14,9 mm. Laptop ini dilengkapi
dengan prosesor Intel® Core™ Ultra yang kuat dan layar OLED 14 inci 120Hz 3K
HDR yang memberikan visual memukau.
Dengan kapasitas baterai 75WHr, laptop ini dapat bertahan
sepanjang hari. Dilengkapi dengan RAM hingga 32GB dan penyimpanan SSD 1TB,
ZenBook 14 OLED menawarkan kinerja yang sangat baik. Harga ASUS ZenBook 14 OLED
(UX3405) mulai dari Rp 21,2 juta.
5. ASUS Vivobook 14 (M1405)
ASUS Vivobook 14 (M1405) hadir dengan layar 14 inci 2.8K
OLED NanoEdge yang memukau. Ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen™ 7 7730U, laptop
ini menawarkan performa tinggi untuk pekerjaan sehari-hari. Laptop ini
dilengkapi dengan RAM hingga 16GB DDR4 dan penyimpanan SSD 1TB.
Keamanan lebih terjamin dengan sensor sidik jari opsional dan perlindungan ASUS Antimicrobial Guard Plus.
Dengan ketahanan militer,
Vivobook 14 (M1405) sangat cocok untuk penggunaan jangka panjang. Harga ASUS
Vivobook 14 (M1405) mulai dari Rp 8,5 juta.
6. ASUS Vivobook S14 (S3407QA); Copilot+ PC
ASUS Vivobook S14 (S3407QA) merupakan laptop ringan dan
tipis dengan bobot 1,39 kg dan ketebalan 1,59 cm. Laptop ini dilengkapi dengan
prosesor Snapdragon® X dan GPU Qualcomm® Adreno™ untuk performa tinggi.
Layar 14 inci FHD OLED NanoEdge memberikan visual yang tajam
dan jelas, sementara baterai 70Wh memberikan ketahanan lama. Dilengkapi dengan
touchpad besar dengan Smart Gesture, Vivobook S14 juga menawarkan set port I/O
lengkap. Harga ASUS Vivobook S14 (S3407QA) mulai dari Rp 9,9 juta.
7.
ASUS ZenBook S14 OLED (UX5406) hadir dengan desain tipis dan
ringan, memiliki ketebalan hanya 1,1 cm dan berat 1,2 kg. Laptop ini terbuat
dari bahan keramik canggih Ceraluminum™ dan dilengkapi dengan prosesor Intel®
Core™ Ultra 9 (Series 2).
Layar OLED 3K 16:10 memberikan tampilan luar biasa,
sementara RAM hingga 32GB LPDDR5x dan penyimpanan SSD 1TB memberikan kinerja
tinggi. Dengan baterai 72Wh dan dukungan WiFi 7, laptop ini siap mendukung
kebutuhan profesional. Harga ASUS ZenBook S14 OLED (UX5406) mulai dari Rp 25,9
juta.
Kalau temans sedang mencari laptop yang bisa mendukung produktivitas dan gaya hidup modern, ASUS punya banyak pilihan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
Lebih lanjutnya temans bisa kunjungi laman resmi ASUS dan temukan perangkat
terbaik untuk aktivitas di tahun yang baru ini yah.
***
Demikian temans yang bisa saya bagikan seputar 7 laptop ASUS layar ODED yang terbaik ditahun 2026 ini.





