Kemudahan Berinvestasi Emas di Ultra Voucher

Tahun 2019, waktu itu saya memenangkan lomba blog dengan hadiahnya adalah logam mulia UBS. Ini adalah kali pertamanya saya meraih hadiah berupa logam mulia UBS.

Deg-degan banget loh, karena hadiah dikirim melalui jasa kurir biasa. Kebayang ga sih hati cenat cenut mikirin barangnya selamat apa ga?

Soalnya saya pernah punya pengalaman buruk, dulu pernah dikirimi uang tapi raib huhuhu ga sampe ke tangan yang diterima cuma amplop bekas disobek dalamnya karbon hitam. Kebayang ye sesaknya kalau kejadian begini.

Apalagi kalau emas yang dikirimin juga melayang ke tangan yang jahat. Duh ngeri-ngeri sedap bukan? Terus sekarang jangan khawatir karena mau kirim emas buat yang tersayang bisa dengan mudah apalagi tren investasi emas ini kian hari kian meningkat.

Merhatiin ga sih temans kalau kini orang-orang itu lebih tertarik buat investasi emas ? Siapa coba yang ga mau berinvestasi dengan emas. Karena investasi emas dirasa stabil dan minim resiko.

Bener ga? kalau saya sih IYES..

Investasi-emas-di-ultra-voucher

Peluncuran Voucher Gramasi Ultra Voucher Dan UBS

Ngomongin investasi emas, kini ada kemudahan loh untuk bisa berinvestasi emas dengan MUDAH. Bahkan  kemudahan ga perlu keluar rumah buat beli emas.

Melihat tren investasi emas sejak pandemi meningkat, pada senin 08 November 2021 resmi diluncurkan voucher gramasi emas dari Ultra Voucher yang menggandeng UBS selaku distributor emas terpercaya.

Dalam acara peluncurannya telah hadir beberapa narasumber diantaranya :

1. Bp. Ricky Boy selaku Direktur Pt. Trimegah Karya Pratama, Tbk - Ultra Voucher

2. Ibu Deasy Yeni Veronica selaku Direktur Pt. Untung Omega Bersama - UBS

3. Mas Philip Mulyana selaku Financial Coach

Kolaborasi antara Ultra Voucher dengan Untung Omega Bersama selaku distributor emas UBS ini sebagai pengembangan dan ekspansi bisnis guna menjangkau lebih banyak pengguna dengan menghadirkan lebih banyak fitur untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang beragam dan kali ini untuk kebutuhan investasi emas.

“Ultra Voucher sebagai leading platform in rewards and everyday services, akan terus berupaya menghadirkan fitur-fitur yang mendukung gaya hidup masyarakat diantaranya dengan terus berkolaborasi bersama sejumlah mitra terpercaya. Kali ini kami menggandeng distributor emas UBS untuk menyediakan voucher gramasi emas. Masyarakat dapat membeli emas sesuai pilihan berapa gramnya melalui Ultra Voucher, sehingga memudahkan untuk berinvestasi bahkan untuk memberikannya sebagai hadiah. Ricky Boy Permata

Dengan adanya voucher ini tentu saja angin segar ya untuk kita semua yang lagi suka buat investasi emas. Kemudahan yang didapatkan serta banyak keuntungan yang didapatkan berivenstasi di Ultra Voucher ini.

Ngomongin emas, berhubung pernah dapat hadiah emas UBS jadi yang ada dalam ingatan saya itu yah UBS. Makanya kolaborasi UBS dan Ultra Voucher ini sangat ditunggu-tunggu.

Hadirnya Logam Mulia UBS di platform Ultra Voucher merupakan bagian dari kerja sama yang saling menguntungkan bagi kedua belah pihak. Selain memudahkan masyarakat dalam mendapatkan Logam Mulia UBS, kerja sama tersebut berpeluang meningkatkan penjualan perusahaan mengingat jaringan Ultra Voucher yang luas. Deasy Yani Veronica 

Cara-mudah-investasi-emas-di-ultra-voucher

Mudahnya Investasi Emas di Ultra Voucher

Jujur saya pribadi sedang bingung juga mau dikemanakan nih lembaran duit-duit merah yang saya dapatkan jika tidak diinvestasikan maka akan habis begitu saja. *wkwkwk pamer banget yak :p

Biar ga bingung, Mas Philip juga menjelaskan nih jika pengen investasi ya harus komitmen dan berjalan sehingga pemasukan yang ada bener-bener dialokasikan buat investasi. Kalau bisa dengan rekening yang berbeda. 

Hal ini juga sudah saya lakukan memiliki rekening berbeda dan juga punya komitmen pengen investasi tapi sayang ga mulai-mulai.

Adanya voucher gramasi di Ultra Voucher ini meyakinkan saya agar menyisihkan sebagian penghasilan untuk diinvestasikan ke emas.

So, ga pake mikir panjang saya langsung install aplikasi Ultra Voucher di Handphone. Nah ini dia menariknya Ultra Voucher, kalau saya list ada banyak keuntungannya loh temans! Berikut keuntungan investasi emas di Ultra Voucher :

Cukup install aplikasinya baik di IOS ataupun plyastore, Ultra Voucher ini tersedia. Saya sendiri install lewat IOS. Ternyata isinya beraneka ragam tapi berhubung fokus invest emas maka saya fokus pada fitur Gold & Investment.

Ga perlu keluar rumah, emas yang diorder bisa sampai ke rumah loh! caranya gampil banget. Temans pilih dulu mana nih emas yang mau dibeli tersedia dari varian 1-25 gram emas. Kemudian pada aplikasi ada pilihan apakah mau diambil ke Outlet atau mau di anter ke rumah. 

Berhubung Cimahi ke Bandung suka macet, saya milih dianterin saja emasnya. Monmaap saya ga kuat kakinya kalau nyetir jauh-jauh hahaha.

 Tanpa biaya ongkos kirim! duh hari gini yes ongkir suka jadi bahan pertimbangan. Nah di Ultra Voucher temans bisa dapatkan gratis ongkir. 

Tersedia dengan beragam metode pembayaran, bisa pake kartu kredit, BCA Virtual Acoount maupun pake GoPay.

Aman dengan syarat & ketentuan berlaku, jadi buat yang beli diwajibkan isi form yang tersedia di Ultra Voucher dan bagi yang menerima via delivery juga self-pick up ada isian formnya berupa data pribadi. 

Khusus untuk self pick-up, Saat ini outlet pengambilannya baru ada di 5 kota saja dianataranya : Bandung, Denpasar, Jakarta, Semarang dan Surabaya.

Dijamin keamanannya karena nanti di outlet akan ada verifikasi KTP, NPWP serta data-data lain yang sudah diisikan sebelumnya di form.

Berhubung saya tinggal di wilayah dekat Bandung, buat temans yang di Bandung bisa cuss langsung ke Jl. terusan pasir koja no. 5. 

Memudahkan banget bukan? apalagi bisa juga nih kalau temans mau kasih hadiah buat orangtua yang tinggal jauh terus mau kasih emas cus bisa coba beli di Ultra Voucher.

Ga khawatir yah kalau ada voucher gramasi emas kayak gini. Nah tapi perlu diingat juga nih temans, setiap voucher UV Gold ini memiliki batas waktu redeeem yang sudah ditentukan. 

Jadi jika voucher UV tidak diredeem hingga batas waktu yang diinfokan pada voucher maka baik Ultra Voucher maupun partner penyedia emas tidak bertanggung jawab atas tertolaknya pembelian dan pengambilan/pengiriman emas fisik serta tidak bisa direfund.

***

Well, temans gimana? tertarik buat investasi di Ultra Voucher? atau mau kasih saya hadiah emas? duh dengan senang hati mamak ini menerimanya bebas deh mau varian 1 gram juga okay no problemo wkwk..

Demikian temans yang bisa saya bagikan, semoga bisa bermanfaat.